Tasikmalaya, [12/2/2024] – Kegembiraan dan antusias kelas SMP Negeri 4 Tasikmalaya mengikuti acara Career Day yang mengundang berbagai sekolah menengah kejuruan (SMK) dari Kota Tasikmalaya. Acara ini dibuat khusus untuk memberikan pemahaman mendalam kepada siswa kelas 9 tentang pilihan karir dan menyosialisasikan berbagai sekolah lanjutan.
Dalam suasana yang penuh antusiasme, siswa-siswa SMP Negeri 4 Tasikmalaya diberikan kesempatan langka untuk menjelajahi berbagai opsi pendidikan tingkat menengah yang sesuai dengan minat dan bakat mereka. Para siswa yang sebentar lagi akan melangkah ke tingkat berikutnya di dunia pendidikan dihadapkan pada banyak pilihan yang dirancang untuk mencocokkan potensi dan impian mereka.
Acara ini tidak hanya menghadirkan SMK dari berbagai jurusan, tetapi juga menawarkan kesempatan bagi siswa untuk berinteraksi langsung dengan para guru dan profesional di bidang mereka. Dalam presentasi dan diskusi dilapangan terbuka, siswa mendapatkan wawasan mendalam tentang kurikulum, peluang karir, dan perkembangan terkini di berbagai industri.
Salah satu fitur unggulan adalah pameran jurusan, di mana setiap SMK membuka stand tenda terbuka di lapangan menampilkan program-program mereka dengan kreatif, memberikan gambaran nyata tentang pengalaman belajar di sekolah tersebut. Dari teknologi hingga seni, siswa dapat melihat dan merasakan apa yang menanti mereka di masa depan. Tak terkecuali dari sekolah SMK Muhammadiyah Kota Tasikmalaya yang di pimpin oleh Wawan Kurniawan, S.Pd.I sebagai Koordinator sekaligus Ketua Pelaksana PPDB SMK Muhammadiyah dengan program-program unggulannya yang menampilkan VR (Virtual Reality) dari jurusan Rekayasa Perangkat Lunak / RPL, produk robotik hasil rakitan siswa Teknik Komputer dan Jaringan / TKJ, slow race dari siswa Teknik Sepeda Motor / TSM, dan performance dari siswa Bisnis Digital dan Teknik Kendaraan Ringan tampil di tengah-tengah siswa SMP Nepatas.
“Acara ini bukan hanya tentang memilih sekolah, tetapi juga tentang merancang masa depan,” ujar Kepala Sekolah SMP Negeri 4 Tasikmalaya pada saat pembukaan acara di lapang olahraga. “Kami berharap siswa kami dapat menemukan tempat di mana bakat dan minat mereka berkembang, dan kami sangat berterima kasih kepada semua SMK yang telah turut serta dalam menyediakan pilihan yang beragam.”
Dengan Career Day yang sukses, SMP Negeri 4 Tasikmalaya memberikan kontribusi besar bagi perkembangan siswa, membuka pintu menuju masa depan yang penuh potensi dan kesuksesan.